Semangat Ramadan: Pegawai Balai Besar PPMBTPH Tingkatkan Iman dan Produktivitas Melalui Kultum
Kegiatan kultum di Mushola Attaubah, Kantor Balai Besar PPMBTPH, telah berjalan dengan penuh semangat hingga hari ke-17 Ramadan ini. Para pegawai, khususnya kaum Muslim di Balai Besar PPMBTPH, secara sukarela dan bergantian menyampaikan tausiah yang sarat makna. Ini tidak hanya menghidupkan suasana Ramadan dengan nilai-nilai spiritual, tetapi juga mempererat ukhuwah islamiyah di antara mereka.
Yang lebih luar biasa, meski dalam kondisi berpuasa, seluruh pegawai tetap menunjukkan semangatnya dalam menyelesaikan pekerjaannya. Puasa tidak menjadi penghalang bagi pegawai untuk terus produktif dan berdedikasi pada tanggung jawab mereka.
Semangat ini adalah wujud nyata dari harmoni antara meningkatkan iman dan menjaga profesionalisme di bulan suci. Mari terus jaga semangat ini hingga akhir Ramadan, dan jadikan bulan penuh berkah ini sebagai inspirasi untuk menjalani hari-hari yang akan datang.
Editor/Admin : N Mardiansyah